Foto Jadul Jennifer Dunn Saat Membintangi Sinetron DAN

Andira Putri | 22 November 2017 | 14:20 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sosok Jennifer Dunn kembali menjadi pembicaraan publik. Video Jennifer Dunn dilabrak oleh Shafa Harris beredar di dunia maya pada Sabtu malam (18/11).

Shafa Harris marah karena Jennifer Dunn dituding telah merebut sang ayah Faisal Harris dari keluarganya.

Jennifer Dunn sebetulnya bukan sosok baru di dunia hiburan. Jennifer Dunn sudah berkarier sebagai aktris sejak awal era 2000-an. Nama Jennifer Dunn populer berkat sinetron Dan yang tayang di RCTI pada tahun 2004.

Sinetron garapan MD Entertainment ini fokus pada kisah remaja bernama Dan (Dimaz Andrean). Dan merupakan anak yatim piatu yang tinggal bersama keluarga sang paman. Meski masih memiliki hubungan darah, Dan kerap menerima perlakuan buruk dari mereka.

Kehidupan Dan di sekolah juga tidak jauh berbeda. Dan menjadi sasaran bullying Sam (Ryan Delon) dan teman-temannya. Siksaan keluarga serta teman membuat Dan nyaris putus asa.

Suatu hari, Dan bertemu dengan putri duyung bernama Dewi Tirta (Luna Maya). Dan mendapatkan hadiah sebuah cincin sakti yang bisa membuatnya menghilang. Kehidupan Dan akhirnya berubah.

Dalam Dan, Jennifer Dunn berperan sebagai Elsa. Dan menyukai Elsa, tetapi gadis cantik ini sudah menjadi pacar Sam. Keduanya lama-kelamaan dekat apalagi Elsa semakin kesal melihat sikap jahat Sam.

Penampilan Jennifer Dunn dalam Dan jauh berbeda dengan sosoknya sekarang. Wajah Jennifer Dunn dulu lebih tembam. Kemudian rambutnya juga diwarnai cokelat. Pembawaan Jennifer Dunn terkesan lebih cuek dengan deretan tindikan di telinga serta hidung.

Sayang, kemunculan Jennifer Dunn dalam Dan hanya sampai episode-episode awal. Posisinya digantikan oleh Verlita Evelyn karena Jennifer Dunn tertangkap kasus narkoba awal 2005.

(dira/ray)

Penulis : Andira Putri
Editor: Andira Putri
Berita Terkait